[:id]Roshandmom, Buktikan Designer Berbakat Tidak Selalu Terlahir dari Kota Metropolitan[:]

Photo of author

[:id]Halalcorner.id, Bulan April adalah bulan yang sangat mengesankan bagi Fanny Furaida, owner sekaligus Fashion Designer dari brand Roshandmom, dimana Roshandmom pada bulan ini berhasil memasuki dua event besar sekaligus, bertaraf Nasional dan Internasional.

Pertama, Roshandmom berkesempatan menjadi salah satu perwakilan UKM fashion Indonesia di ajang Malaysia International Islamic Lifestyle (MILE) 2017 yang merupakan debut awal Roshandmom memperkenalkan diri di pasar fashion internasional. Kedua, berselang beberapa saat setelah MILE, masih di bulan April, Roshandmom juga resmi hadir menjadi salah satu brand di The Lady Indonesia bersama dengan para designer ternama di tanah air lainnya seperti Irna Mutiara, Okky Setiana Dewi, Ghaida, Laudya Cyintia Bella, dll. Dimana semua brand yang berhasil masuk ke store The Lady adalah produk-produk yang telah di seleksi ketat secara kualitas.

Fanny Furaida, dalam wawancaranya disela-sela soft launching The Lady di FX Sudirman, Jakarta, mengungkapkan kebahagiaannya mendapat kesempatan karena bisa terpilih menjadi bagian di dua event besar ini. Ajang besar di tanah air dan internasional berlangsung sekaligus di bulan yang sama.

Fanny Furaida bersama Para Designer Ternama lainnya pada peluncuran The Lady di FX Sudirman, Jakarta

Yang membuat Roshandmom menjadi istimewa adalah karena Fanny meluncurkan brand Roshandmom bukan dari salah satu kota metropolitan di Indonesia. Roshandmom adalah brand yang terlahir dari design terampil dari fanny yang bekerjasama dengan sang Ibu yang juga sangat menyukai dunia fashion. Keduanya lalu merintis Roshandmom sejak 2010 di Kota Duri, Riau. Membangun suatu brand fashion yang bukan di kota metropolitan, bukanlah sesuatu yang mudah. Jatuh bangun Fanny dalam memperkenalkan hasil karyanya akhirnya berbuah manis di tahun 2017 ini.

Fanny sendiri ketika ditanya bagaimana bersaing dengan designer muda lainnya saat ini, Fanny dengan optimis mengatakan keyakinannya bahwa Roshandmom pasti akan memberi warna tersendiri karena setiap designer pasti akan mempunyai signature dan kreatifitas masing-masing dalam berkarya. Selain itu, Fanny pun selalu meyakini bahwa setiap designer pasti sudah memiliiki porsi rejeki masing-masing dari Allah SWT.

Fanny sendiri Sebagai ciri khasnya selalu memilih produk dengan design simpel, elegan dan kadang menampilkan unsur etnik agar menjadi khas untuk tampil beda. Fanny juga sangat fokus pada kualitas jahitan dan bahan-bahan produknya. Fanny selalu terjun langsung mengawasi setiap pembuatan produknya dari pemilihan bahan hingga packaging akhir.

Dengan keberhasilan ini, kita harapkan agar UKM fashion daerah lainnya bisa terinspirasi pada Fanny dengan Roshandmom-nya. Fanny sendiri pun setelah keberhasilan ini akan terus berupaya agar bisa lebih meningkatkan lagi kesuksesannya terutama di ajang-ajang besar berikutnya.

 

Redaksi: HC/ Ruli Retno[:]

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!